Cara reservasi, pemesanan dan pembelian tiket Online yang mudah dan aman

Advertise


Pemesanan tiket online atau reservasi tiket online merupakan cara yang mudah untuk menghindari para calo. Menjelang lebaran fenomena orang mudik sangat membutuhkan tiket untuk pulang kampung baik tiket pesawat maupun tiket kereta. Semua agen atau biro wisata menggunakan sistem tiket online untuk melayani para konsumennya. Namun banyak masyarakat yang belum  tahu caranya pemesanan tiket online pesawat atau cara pembelian tiket kereta online. Inilah cara reservasi, pemesanan dan pembelian tiket Online yang mudah dan aman:
I. SISTEM PELAYANAN
a. Pemesanan tiket via Call Center KA dapat dilakukan dalam waktu 24 jam sehari dan 7 hari dalam seminggu, artinya konsumen dapat melakukan reservasi kapan saja dengan melakukan dial ke nomor 13897 (13TYP) menggunakan telepon selular (saat ini CDMA belum bisa).
b. Call Center secara sistem dapat melayani pemesanan tiket mulai H – 30 (tiga puluh) sampai dengan H – 1 (satu) sebelum keberangkatan KA.
c. Pemesanan per transaksi yang dilakukan oleh Calon Penumpang untuk 1 (satu) tiket maksimal 4 (empat) tempat duduk untuk KA yang sama dalam satu waktu (Nomer KA dan tanggal keberangkatan sama).
d. Penukaran tiket melalui fasilitas layanan perbankan ini hanya dapat dilayani di loket Stasiun atau Pusat Pelayanan Reservasi tiket KA (tidak dapat dilayani melalui Agen).
e. Apabila terjadi gangguan atau kerusakan pada sistem ticketing, Call Center tidak dapat melayani reservasi tiket KA, pelayanan penjualan tiket secara manual hanya dapat dilayani di Stasiun.
II. PROSEDUR PEMESANAN
1) Konsumen melakukan reservasi tiket KA dengan melakukan panggilan ke Call Center KA (dial 13897) menggunakan telepon selular.
2) Petugas yang melayani akan menanyakan informasi kepada konsumen mengenai :
a) Nama dan alamat Calon Penumpang (sesuai KTP/SIM/Kartu Identitas)
b) Nama dan Kelas KA yang dipesan
c) Tanggal dan Jam Keberangkatan KA
d) Stasiun asal dan tujuan penumpang
e) Jumlah penumpang
3) Setelah petugas Call Center berhasil melakukan proses reservasi, kemudian dilanjutkan dengan mengirimkan SMS ke pemesan yang berisi informasi tiket KA yang dipesan disertai kode pemesanan dan jumlah transaksi yang harus dibayarkan ke Bank.
4) Konsumen membayar transaksi pemesanan tiket ke electronic channel Bank Mandiri sebesar nilai transaksi tersebut sesuai kode pemesanan.

Adverise

0 comments:

 
Mas Mintos News © 2010 | Designed by Chica Blogger & editted by Blog Berita | Back to top