Gusdur Meninggal Indonesia kehilangan Tokoh Pluralisme

Advertise

Photo-gusdur-wafat
Indonesia kehilangan salah satu putra terbaiknya KH.Abdurachman Wachid atau Gusdur. Gus Dur tokoh yang mencontohkan berislam dan berindonesia secara sempurna. Beliau Sangat menghargai perbedaan dan pluralisme. Gus Dur meninggal Rabu, 30 Desember 2009 pukul 18.45 WIB di RS Cipto Mangunkusumo (RSCM). Rute pemakaman Jenazah Gus Dur, Dari Ciganjur ke Halim via JORRJenazah Gus Dur akan diterbangkan ke Surabaya melalui Bandara Halim Perdanakusuma. Iring-iringan jenazah Gus Dur akan melalui tol Jakarta Outer Ring Road (JORR). Warga Nu baik yang ada di Indonesia maupun di luar negeri banyak yang menngelar sholat Ghoip dan Tahlilan. Jenazah gusdur akan dimakamkan di Jombang disamping makam Kakeknya.
Detik detik menjelang wafatnya Gusdur
Sebelum menghembuskan nafas terakhir, pukul 18.45 WIB, kesehatan mantan Presiden Abdurrahman Wahid dikabarkan sempat merosot pada pukul 11.00 WIB.
Dokter Aris Wibudi dari Tim Dokter Kepresidenan mengatakan kepada wartawan di RSCM, Rabu (30/12) untuk menuturkan kronologi detik-detik terakhir wafatnya Gus Dur.
Sabtu (26/12)
- Kesehatan Gus Dur sempat menurun. Namun kondisinya sempat membaik.

Rabu (30/12)
- Pukul 11.00 WIB, kondisinya memburuk akibat komplikasi penyakit diabetes dan ginjal.
Setelah dilakukan pengobatan intensif, kondisinya tetap memburuk.
- Pukul 18.15 WIB, Gus Dur kritis
- Pukul 18.45 WIB, Gus Dur dinyatakan wafat

Adverise

0 comments:

 
Mas Mintos News © 2010 | Designed by Chica Blogger & editted by Blog Berita | Back to top